Arahpublik.com - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, cek kesiapan akhir venue yang akan digunakan pada Pekan Paralimpik Nasional (Perparnas) XVII 2024 di Solo Raya.
Diketahui, Peparnas XVII 2024, diselenggarakan pada 6-13 Oktober 2024 di Solo Raya, Jawa Tengah (Jateng), meliputi Kota Solo, Kabupaten Sukoharjo, Karanganyar, dan Boyolali.
Saat ini, sebanyak 35 kontingen yang berasal dari 35 provinsi telah tiba di Kota Solo. Mereka akan berjuang meraih prestasi pada Peparnas XVII 2024.
Baca Juga: Besok Pembukaan Peparnas XVII 2024 di Solo, BNPT Lakukan Asesmen Sistem Pengamanan Hotel
Sejumlah venue yang akan digunakan dalam pertandingan, dicek langsung oleh Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana, sehari jelang upacara pembukaan Peparnas.
Upacara pembukaan kompetisi olahraga terbesar di Indonesia untuk atlet difabel itu, akan berlangsung besok sore, Minggu (6/10/2024) di Stadion Manahan, Solo.
"Saya mengecek beberapa venue yang disiapkan untuk pertandingan. Semua venue sudah siap untuk digunakan pertandingan,” kata Nana, di kompleks Stadion Manahan, Kota Solo, Sabtu (5/10/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Nana mengecek sejumlah venue yang akan digunakan untuk pertandingan tenis, velodrome, dan boccia.
Sementara beberapa venue lain akan dicek lagi sebelum pembukaan digelar.
“Untuk pembukaan juga kami cek langsung, saat ini sudah mulai ditata dan saya lihat sudah sesuai dengan progres yang semestinya," kata Nana.
Secara garis besar, persiapan yang dilakukan oleh Panitia Besar (PB) Peparnas bersama Pemprov Jateng, dan Pemerintah Kabupaten/Kota penyelenggara sudah siap.
Termasuk kata dia, transportasi, akomodasi, konsumsi, dan lainnya, telah siap.
Rencananya, ucap Nana, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) akan membika secara resmi perhetalan Peparnas XVII 2024 di Solo. Sejumlah Menteri dan pejabat tinggi negara lainnya juga dikabarkan baka hadir.