Enggan Bertandang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta
BFA mengatakan pihaknya enggan bertandang ke GBK yang digelar pada 25 Maret 2025 mendatang.
Federasi sepak bola Bahrain itu berdalih ingin memastikan keselamatan tim ofisial Timnas Bahrain saat bertandang ke Indonesia.
"Sejalan dengan keinginan asosiasi dalam memastikan keselamatan para anggotanya, terutama pemain tim nasional. BFA dalam proses menghubungi FIFA dan AFC untuk memberitahu mereka tentang perilaku fans Indonesia," ungkap pernyataan BFA.
"Ancaman, kata-kata hinaan dan pencemaran nama baik yang dapat mempengaruhi keselamatan pemain timnas (Bahrain) saat bertandang ke Ibu Kota Jakarta," tandas BFA.
Sebut Ada Ancaman Pembunuhan ke Ofisial Timnas Bahrain
BFA juga mengungkap, adanya ancaman pembunuhan yang diterima anggota tim ofisial Timnas Bahrain melalui laman media sosial pribadi mereka.
"Asosiasi BFA menyoroti berbagai ancaman pembunuhan yang diterima oleh anggota tim ofisial (Bahrain) melalui akun media sosial pribadi mereka," ungkap pernyataan BFA tersebut.
BFA juga menuding tindakan yang dilakukan oleh fans Indonesia itu mencerminkan ketidakpedulian masyarakat Indonesia terhadap nyawa manusia.
"Sebuah tindakan yang mencerminkan ketidakpedulian masyarakat Indonesia terhadap nyawa manusia," tegas BFA.
Baca Juga: Wajib Dikunjungi! GIIAS Semarang 2024 Suguhkan Ragam Program Menarik yang Siap Manjakan Pengunjung
Minta Balas Budi Usai BFA Sambut Ramah Fans Indonesia di Bahrain