olahraga

Ada Apa dengan STY dan Timnas Indonesia? Kalah dari China, Ranking FIFA Turun hingga PSSI Bocorkan Pemain Baru Jelang Kontra Jepang

Jumat, 25 Oktober 2024 | 20:23 WIB
Potret Pelatih Shin Tae-yong saat melatih skuad Timnas Indonesia. (Foto: Instagram @shintaeyong7777)

Arahpublik.com – Pelatih Shin Tae-yong (STY) mendapat sorotan publik Timnas Indonesia kalah dari China di Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada 15 Oktober 2024.

Pengamat sepak bola, Justinus Lhaksana mengkritik keputusan pemilihan pemain yang diturunkan STY dalam laga kontra China.

Pria yang akrab disapa Coach Justin itu mengaku bingung terkait keputusan STY menurunkan Witan Sulaeman dan Asnawi Mangkualam dalam sebelas pemain pertama (starting line up).

Baca Juga: GIIAS Semarang 2024: Mitsubishi Pamer Tiga Mobil Ini dengan Program Menarik, Pengunjung Bisa Coba Nyetir

"Witan itu justru punya kekuatan sebagai supersub (pemain pengganti), kenapa dia jadi starter (pilihan pemain pertama yang diturunkan Shin Tae-yong)" kata Justin melalui Kanal YouTube pribadinya Justinus Lhaksana, Kamis (17/10/2024).

Pria keturunan Belanda itu juga mengkritik permainan yang ditunjukkan Asnawi Mangkualam di lini pertahanan Timnas Indonesia.

Justin menyebut Asnawi layaknya orang kebingungan dan kerap mengambil keputusan yang salah saat tampil di lapangan hijau.

Baca Juga: Mengapa Mazda CX-8 Jadi SUV Terbaik yang Layak untuk Keluarga? Intip Fitur dan Keunggulannya!

"Asnawi itu kayak orang bingung, berkali-kali ambil keputusan yang salah, tunggu lawan jarak dekat, baru dia passing (mengoper bola)," terangnya.

Penurunan Poin di Ranking FIFA

Timnas Indonesia akhirnya gagal meraih kemenangan dalam dua pertandingan Kualifikasi Babak Ketiga Piala Dunia 2026.

Skuad asuhan Shin Tae-yong hanya mampu mendapatkan hasil seri dengan Timnas Bahrain dengan skor 2-2 dan kalah 1-2 dari Timnas China.

Baca Juga: Mengintip Performa Tangguh all-new SANTA FE dengan Inovasi Teknologi Terdepan Khas Hyundai: Unggul Dikelasnya

Hasil tersebut membuat Tim Garuda harus kembali turun peringkat ke-130 di Ranking FIFA dengan mengumpulkan 1.118,87 poin. Kumpulan poin Skuad Garuda itu telah berkurang sebanyak 5,3 poin.

Dalam kompetisi Ranking FIFA, kini Indonesia disalip oleh Gambia yang melesat tujuh tingkat. Gambia berhasil mengumpulkan 16,57 poin dan menempati posisi ke-128.

Halaman:

Tags

Terkini