• Jumat, 22 November 2024

Intip Dapur Pacu dan Fitur Mobil Listrik Hyundai IONIQ 6 yang Baru Saja Mengaspal di Indonesia

- Selasa, 15 Agustus 2023 | 17:28 WIB
intip dapur pacu dan fitur mobil listrik Hyundai IONIQ 6 yang baru saja mengaspal di Indonesia. (FOTO: Dok. PT HMID)
intip dapur pacu dan fitur mobil listrik Hyundai IONIQ 6 yang baru saja mengaspal di Indonesia. (FOTO: Dok. PT HMID)

Ditambah lagi, IONIQ 6 dilengkapi 8 BOSE Premium Audio System dengan External Amplifier dan LED ambient mood lighting.

Fitur Hyundai SmartSense

Mobil listrik IONIQ 6 telah dibekali fitur keamanan terkini nan komprehensif dari Hyundai SmartSense.

Baca Juga: Mengenal Mobil Listrik Hyundai IONIQ 5 Indonesian Batik yang Mejeng di GIIAS 2023

Fitur ini dirancang agar bisa memantau area sekitar dan membantu pengguna menghindari potensi bahaya saat mengemudi.

Salah satu fitur Hyundai SmartSense yang disematkan pada IONIQ 6 adalah Intelligent Front-lighting System (IFS).

Fitur ini secara pintar mematikan sebagian dari lampu High Beam IONIQ 6 agar tidak mengganggu pengemudi mobil di depan atau sisi lain jalan.

Baca Juga: Mobil Listrik Hyundai IONIQ 6 Mengaspal di Indonesia, Simak Interior dan Eksterior Terbarunya yang Futuristik!

Dipandu kamera dan headlamp controller IONIQ 6, fitur ini membuat pengalaman berkendara di malam hari jadi lebih aman.

Lalu, ada Forward Collision-Avoidance Assist 2 (FCA 2) yang bisa mencegah tabrakan dengan kendaraan atau objek lain di sekitar IONIQ 6.

Fitur ini dapat melakukan pengereman secara otomatis, jika mendeteksi potensi tabrakan dari sisi kiri atau kanan persimpangan jalan.

Baca Juga: Selamat! Kemenag Serahkan SK Pengangkatan 29.069 PPPK Hari Ini, Cek Jadwal dan Lokasinya

Sehingga menyesuaikan kemudi mobil agar tidak menabrak saat berganti jalur.

  • Fitur Hyundai SmartSense lain yang hadir di IONIQ 6 meliputi:
  • Blind-Spot Collision-avoidance Assist (BCA)
  • Blind-Spot View Monitor (BVM)
  • Driver Attention Warning (DAW), yang meliputi:
  • Leading Vehicle Departure Alert
  • Lane Following Assist (LFA)
  • Lane Keeping Assist - Line/Road-Edge (LKA-L/R)
  • Parking Collision-avoidance Assist-Reverse (PCA-R)
  • Rear Cross-Traffic Collision-Avoidance Assist (RCCA)
  • Rear Occupant Alert (ROA)
  • Safe Exit Warning (SEW)
  • Smart Cruise Control (SCC) with Stop & Go Function
  • Surround View Monitor (SVM)

Untuk menjamin pengalaman berkendara yang aman dan nyaman, IONIQ 6 juga didukung dengan fitur Electronic Stability Control (ESC).

Baca Juga: Langkah Pemerintah Tangani Buruknya Kualitas Udara di Jabodetabek, dari Uji Emisi hingga WFH

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X