• Jumat, 22 November 2024

GIIAS Bandung 2024 Jadi Ajang Ratusan Pelajar Belajar Teknologi dan Inovasi Otomotif

- Kamis, 26 September 2024 | 21:40 WIB
Potret sejumlah pelajar di Pameran Otomotif GIIAS Bandung 2024, Kamis (26/9/2024).  (Foto: Dok. GIIAS)
Potret sejumlah pelajar di Pameran Otomotif GIIAS Bandung 2024, Kamis (26/9/2024). (Foto: Dok. GIIAS)

Arahpublik.com – Pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) Bandung 2024, menjadi ajang edukasi bagi ratusan pelajar.

Hal tersebut, merupakan salah satu program GIIAS Bandung 2024, yang resmi dibuka pada Rabu (25/9/2024), dan akan berakhir, Minggu (29/9/2024).

Program edukasi atau Education Day bagi pelajar di GIIAS Bandung 2024, dilaksanakan pada Kamis-Jumat (26-27/9/2024).

Baca Juga: China Uji Coba ICBM Saat AS Meningkatkan Pertahanan Rudal: Ini Deratan Negara Pemilik Senjata Nuklir Paling Mematikan di Dunia

Education Day, menjadi wadah edukasi bagi para pelajar untuk memperdalam wawasan tentang perkembangan teknologi otomotif.

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat (Jabar) Bey Machmudin, menyampaikan apresiasi terhadap peran GIIAS Bandung 2024, dalam memberikan akses pengetahuan langsung kepada pelajar.

Ia menilai, GIIAS menjadi momen penting bagi pelajar dan maahsiswa untuk memperluas wawasan teknologi dalam bidang otomotif.

Baca Juga: Ini Alasan Timnas Indonesia Wajib Belajar dari Belanda, Prestasi KNVB yang Melahirkan Filosofi ‘Total Football’

“Membuka peluang karir di industri yang semakin berkembang,” ucap Bey.

GIIAS Bandung 2024 memberikan wadah edukasi perkembangan teknologi terkini seputar otomotif yang tepat untuk pelajar.

Harapannya, dapat menjadi dorongan bagi potensi industri otomotif Jawa Barat.

Baca Juga: Klarifikasi Kapolda Jateng Perihal Video Viral ‘Tolak’ Jabat Tangan dengan Andika Perkasa, Begini Kronologi Sebenarnya hingga Respons Hendi

Diketahui, sebanyak 150 pelajar hadir dalam Program Education Day, pada Kamis (26/9/2024).

Mereka berasal dari empat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Bandung, yaitu SMK Cipta Skill, SMK Widya Dirgantara, SMK Angkasa Husein, dan SMK Pasundan 2 Bandung.

Melalui kunjungan ini, para pelajar diajak untuk melihat langsung berbagai inovasi otomotif dari 19 merek otomotif global yang berpartisipasi dalam GIIAS Bandung 2024.

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Rilis GIIAS 2024

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X