• Jumat, 22 November 2024

Siap-siap! Bulan Depan, Pameran Otomotif MUF GJAW 2024 Hadirkan Ragam Merek Kendaraan Dunia Terlengkap

- Sabtu, 26 Oktober 2024 | 09:29 WIB
Pameran otomotif MUF GJAW 2024 bakal digelar pada akhir November mendatang.  (Foto: Dok. MUF GJAW)
Pameran otomotif MUF GJAW 2024 bakal digelar pada akhir November mendatang. (Foto: Dok. MUF GJAW)

Baca Juga: GIIAS Semarang 2024 Hadirkan Sensasi Berkendara dengan Kendaraan Impian

Ia mengatakan, MUF GJAW 2024 jadi sarana para merek otomotif anggota Gaikindo memberikan berbagai kemudahan untuk para konsumennya, lewat pemberian ragam program dan penawaran khusus.

Hadir dengan Peserta Terlengkap

MUF GJAW 2024 mengusung tema “Home of 1.000 Cars and Excitement”. Pameran ini menjanjikan pengalaman tak terlupakan bagi para pecinta otomotif.

Baca Juga: BRI Perkuat Sinergi dengan Badan Kepegawaian Negara untuk Peningkatan Layanan Perbankan Bagi Pegawai BKN

Hingga saat ini, lebih dari 80 peserta pameran telah terkonfirmasi hadir dalam penyelenggaraan MUF GJAW 2024.

Peserta yang akan menyemarakkan MUF GJAW 2024 terdiri dari 28 merek kendaraan penumpang, 12 merek kendaraan roda dua hingga lebih dari 40 merek industri pendukung.

Tidak hanya itu, deretan merek-merek kendaraan baru yang hadir di pasar mobil Indonesia juga turut berpartisipasi dalam MUF GJAW 2024.

Baca Juga: Prabowo Ingin Kurangi Anggaran Seremonial, Justru Pembekalan Menteri Kabinet Merah Putih di Akmil Magelang Penuh Fasilitas Mewah

Dengan demikian, MUF GJAW 2024 akan hadir dengan peserta pameran yang terlengkap. Total ribuan kendaraan yang bakal dipamerkan.

Selain menampilkan deretan mobil terbaru dari berbagai merek ternama dunia, MUF GJAW juga menawarkan berbagai kegiatan olah raga otomotif.

Kegiatan tersebut dirancang secara interaktif untuk menghibur dan melibatkan pengunjung dalam keseruan dunia otomotif.

Baca Juga: UMKM Ubi Jalar Ini Rasakan Langsung Dampak Positif Pendampingan BRI dan Manfaat Desa BRILiaN

Ragam program dan kegiatan akan menciptakan keseruan yang tak terbatas selama 10 hari penyelenggaraan MUF GJAW 2024.

Tentunya hal itu untuk memenuhi antusiasme semua kalangan, mulai dari pecinta mobil, penggemar modifikasi, hingga keluarga yang mencari hiburan.***

Halaman:
Dilarang mengambil dan/atau menayangkan ulang sebagian atau keseluruhan artikel
di atas untuk konten akun media sosial komersil tanpa seizin redaksi.

Editor: M. Rain Daling

Sumber: Rilis MUF GJAW 2024

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X