• Kamis, 19 September 2024

Tanggapi Unggahan Farel Aditya, dr. Richard Kecewa dengan Attitude Farel

- Senin, 14 Agustus 2023 | 12:48 WIB
Klarifikasi dr. Rechard Lee soal unggahan Video Farel Aditya di Tiktok. (Foto: Tangkap layar YouTube dr. Richard Lee, MARS)
Klarifikasi dr. Rechard Lee soal unggahan Video Farel Aditya di Tiktok. (Foto: Tangkap layar YouTube dr. Richard Lee, MARS)

Ketiga, dr. Richard kecewa dengan sikap atau attitude Farel yang kurang baik meskipun sebenarnya dr. Richard masih ingin membimbing Farel. Pada akhirnya, dr Richard memutuskan untuk melepas Farel.

Baca Juga: Sakit hati seorang anak di depok tega menghabisi nyawa sang ibu dan melukai ayah

“Maka, di detik ini tanggal 11 Agustus saya juga mengumumkan bahwa Farel bukan lagi adik angkat saya, dan dia bukan siapa-siapa saya, dan tidak ada hubungan apapun lagi dengan saya,” ujarnya.

Dokter Richard Lee menyatakan, dirinya sudah ikhlas dan mendoakan Farel tetap sehat dan bisa bertemu dengan neneknya.

Awal Farel Diangkat Jadi Adik dr. Richard Lee

Video Farel Aditya yang sempat viral sempat membuat iba dr. Richard Lee. Lalu, ia mengundang Farel ke podcast dr. Richard Lee yang dipublikasikan di YouTube pada (25/7/2023) lalu. 

Di acara tersebut, Farel menceritakan kisahnya yang ditinggal oleh orang tua dan hanya tinggal bersama nenek.

Setelah mendengar cerita Farel, dr. Richard Lee mengangkat Farel Aditya menjadi adik angkatnya. Bahkan, ia memutuskan memfasilitasi Farel dalam menimba ilmu meski dengan biaya besar.

Selain itu, Farel juga diberikan iPhone baru, laptop baru, sepeda motor, tiket perjalanan ke Palembang, hingga utang sang nenek dilunasi oleh dr. Richard.

Dikabarkan, dr. Richard juga beri uang untuk nenek Farel sebesar 2 juta rupiah per bulan dan uang saku untuk Farel sebesar 3 juta rupiah setiap bulan.*** 

Halaman:

Editor: Al-Afgani Hidayat

Tags

Rekomendasi

Terkini

X