Arahpublik.com - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menghadiri acar wisuda 573 mahasiswa program Sarjana (S1), Magister (S2), dan Doktor (S3) Universitas Pertahanan (Unhan) di Sentul, Bogor.
573 mahasiswa tersebut terdiri dari Doktor (17), Fakultas Strategi Pertahanan (273), Fakultas Manajemen Pertahanan (69), Fakultas Keamanan Nasional (82), Fakultas Sains dan Teknologi Pertahanan (57), serta S1 Fakultas Kedokteran Militer (75).
Dalam sambutannya, Prabowo menekankan kepada Indonesia harus mengejar ketertinggalan pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) dalam bidang Science, Engineering, Mathematics (STEM), hingga kedokteran.
"Masa depan kita akan ditentukan oleh revolusi STEM, ditambah kedokteran bagian dari itu. Jadi, kita harus mengejar ketertinggalan, kita harus berani mengakui bahwa kita tertinggal (dari sejumlah negara maju)" ujarnya, Senin (12/2/2024).
Baca Juga: Larangan Saat Masa Tenang Pemilu 2024, Berikut Sanksi Bagi Pelanggar di Masa Tenang
Ia menjelaskan, Unhan sudah mengambil langkah maju dengan mendirikan empat fakultas baru dalam bidang STEM.
Di dalamnya termasuk fakultas kedokteran dan teknik pada program studi hidrologi yang tidak dimiliki oleh sejumlah universitas di Indonesia.
"Unhan saya perintahkan tambah program studi khusus di bidang hidrologi. Sekarang sudah bisa membuktikan diri untuk berperan praktis secara langsung mengatasi kesulitan-kesulitan rakyat kita. Mereka mencari dan menghasilkan air bersih," ucapnya.
Menurut Prabowo, air bersih merupakan komoditas strategis dan langka.
Baca Juga: Kekasih Tama Tyasmara Diperiksa Polisi, Tersangka Pembunuhan Dante Dicecar 36 Pertanyaan
Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) memperkirakan dunia dalam waktu dekat ini bakal dilanda tiga krisis utama, yaitu pangan, energi, dan air.
"Kita punya sumber daya alam yang luar biasa, kita harus bisa meraihnya, menguasai, dan ikut mengembangkannya dengan (ilmu pengetahuan) STEM dan semua ilmu-ilmu dasar," katanya.
Karena itu, Prabowo berharap para lulusan Unhan mampu memberikan suatu prestasi dan sumbangsih yang besar kepada rakyat dan negara.
Bahkan, untuk menempuh pendidikan di Unhan terlebih dahulu melewati seleksi intelegensi dan prestasi akademis yang ketat.
Artikel Terkait
Janji Prabowo untuk Sepak Bola Indonesia, Siap Dukung Timnas Berlatih di Tempat Terbaik di Dunia
Hasil Survei Indokator Terbaru: Prabowo-Gibran Unggul 51,8%, Paslon Terpilih Pada 14 Februari
TKN Prabowo-Gibran Optimis Menang Pilpres Satu Putaran Berdasarkan Hasil Survei Indikator dan Temuan Lapangan
Visi Misi 02 Dinilai Bermuara Pada Kesejahteraan Rakyat, Relawan Shaff 1930 Deklarasi Dukungan ke Prabowo-Gibran
Sapa Ratusan Ribu Masyarakat di Sidoarjo, Prabowo: Terima Kasih Sudah Datang Jauh-Jauh Dari Berbagai Daerah
Gus Miftah Pimpin Selawat di Kampanye Prabowo-Gibran di Sidoarjo Bersama Ratusan Ribu Warga
Makna Kemerdekaan Sesungguhnya Versi Prabowo: Tidak Ada Kemiskinan dan Kelaparan di Bumi Indonesia
Tanggapi Pihak yang Remehkan Jokowi, Prabowo: Saya Saksi dari Dekat, Jokowi Pekerja Keras Tidak Ada Istirahatnya
Pendukung Prabowo-Gibran Sigap Bersihkan Sampah di Kawasan GBK Usai Kampanye Akbar
Tanggapi Tudingan Terhadap Prabowo Soal Dugaan Korupsi Pembelian Pesawat, TKN: Berita Hoaks