Sedangkan untuk guru non-ASN atau honorer, mendapatkan tambahan tunjangan profesi Rp2 juta per bulan bagi yang telah mengikuti sertifikasi/pendidikan profesi guru (PPG).
Pemerintah juga akan melaksanakan PPG untuk guru dan non-ASN yang telah memenuhi kualifikasi pendidikan D4 dan S1 pada 2025.
Selain itu, secara bertahap, Presiden Prabowo akan memberikan bantuan pendidikan kepada 249.623 guru agar bisa melanjutkan studi D4 dan S1.
Baca Juga: BRI Dinobatkan Sebagai ‘The Most Trusted Company 2024’, Jadi yang Unggul Dalam Tata Kelola
"Mulai 2025 para guru tersebut akan diberi bantuan pendidikan untuk melanjutkan studi ke jenjang D4 dan S1," kata Presiden Prabowo.
Di hadapan ribuan guru, Presiden Prabowo juga mengumumkan rencana pemasangan televisi canggih di seluruh sekolah untuk mendukung pemerataan akses pendidikan.
Melalui teknologi ini, siswa di daerah terpencil diharapkan dapat ikut memperoleh pelajaran berkualitas tinggi.
“Saya minta sabar (para guru), tunggulah kurang lebih 3-4 bulan lagi,” ucap Presiden Prabowo.
Selain itu, kata Prabowo, pemerintah juga menganggarkan Rp17,15 triliun untuk rehabilitasi 10.440 sekolah negeri dan swasta pada tahun 2025.
“Sekolah menurut keyakinan saya adalah pusat pembangunan nasional. Karena itu sekolah harus bagus, harus bersih, harus baik,” ucap Prabowo.
“Tidak boleh ada sekolah yang atapnya runtuh, tidak boleh ada sekolah yang tidak ada wc untuk anak-anaknya,” sambungnya.
Presiden Prabowo turut menekankan pentingnya kerja keras dan kolaborasi untuk meningkatkan kualitas pendidikan.
Artikel Terkait
Menyoal Mendikdasmen Catut Pelajaran Matematika Buat Anak TK, Begini Penilaian Kocak Warganet
Apa Itu Kurikulum Deep Learning yang Dibocorkan Mendikdasmen? Ini 3 Fakta Model Belajar Ala Negeri Kangguru Sejak 1995
Anak Kelas 4 SD Bakal Belajar Coding? Mendikdasmen Ungkap Tiga Pendekatan Baru Demi Ubah Kurikulum Pendidikan di Indonesia
Ironi Program Makan Bergizi Gratis, Begini Cerita Dua Siswa SD yang Tak Mau Santap Hidangan Bergizi di Sekolah
Vonis Bebas Jadi Kado Istimewa Supriyani di Hari Guru Nasional Usai Dituding Aniaya Siswa SD Konawe Selatan
Dear Guru di Indonesia, Prabowo Umumkan Kenaikan Gaji di Puncak HGN Besok
Gaji Guru Naik, Abdul Mu’ti: ASN Satu Kali Gaji Pokok, Honorer Rp2 Juta, Diumumkan Prabowo Besok di HGN
Diumumkan Sore Ini, Gaji Guru ASN dan Honorer Naik Mulai 2025
Resmi! Gaji Guru Naik Mulai 2025, Prabowo: Saya Agak Tenang
Presiden Prabowo Sebut Pendidikan Jadi Prioritas Utama Pemerintah: Gaji Guru Naik hingga Janji Beri Televisi Canggih
Prabowo Umumkan Kenaikan Gaji Guru ASN hingga Honorer Disambut Bahagia, Simak Janji Sang Kepala Negara
Momen Presiden Prabowo Menangis Bicara Soal Kesejahteraan Guru di HGN 2024: Kami akan Upayakan Terus
Presiden Prabowo Umumkan Gaji Naik, Guru Terharu dan Bangga: Luar Biasa, Siap Wujudkan Indonesia Hebat dan Kuat
Prabowo Ungkap Pernah Jadi Murid yang Bandel: Karena Guru, Saya Jadi Presiden Indonesia