pendidikan

Prabowo Ungkap Pernah Jadi Murid yang Bandel: Karena Guru, Saya Jadi Presiden Indonesia

Jumat, 29 November 2024 | 12:26 WIB
Potret Presiden Prabowo Subianto di acara Puncak Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024 di Jakarta International Velodrome, Jakarta, Kamis (28/11/2024). (Foto: BPMI Setpres/Kris)

“Negara yang berhasil adalah negara yang pendidikannya berhasil,” tegasnya lagi.

Selain itu, Presiden Prabowo menekankan peran guru sebagai pelopor pembangunan bangsa.

Ia menyebutkan bahwa sejarah perjuangan Indonesia tak lepas dari peran guru, seperti Ki Hajar Dewantara hingga Panglima TNI pertama yang juga seorang guru.

Potret Presiden Prabowo Subianto bersama para guru di Velodrome, Jakarta, Kamis (28/11/2024) sore. (Foto: Instagram.com/@prabowo)

Prabowo Sempat Menangis saat Bicara Kesejahteraan Guru

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada para guru atas dedikasi dan pengabdian mereka.

Prabowo mengakui bahwa perjuangannya bersama jajaran untuk meningkatkan kesejahteraan guru belum seberapa.

Baca Juga: Deklarasi Kemenangan Pramono-Rano 'Doel' Karno di Pilkada Jakarta 2024, Klaim Jawara Berdasarkan Undang-Undang hingga Real Qount KPU

“Kami paham, kami mengerti, usaha kami, usaha Menteri Pendidikan, usaha Menteri Keuangan, kami sadar apa yang kita berikan pengumuman hari ini belum, belum (seluruhnya) yang saudara-saudara perlukan,” ucapnya.

Prabowo terlihat menangis. Suaranya bergetar sembari memalingkan muka ke arah kanan mimbar. Ia terdiam sejenak.

"Tapi ini adalah upaya kami....," ucapnya Presiden Prabowo, kemudian terhenti karena mengusap air matanya dengan handuk kecil yang ada di podium.

Baca Juga: Gokil! Reaksi Netizen Usai Dharma-Kun Raih 10 Persen Suara di Pilkada 2024 Jalur Independen Versi Quick Qount

Suasana haru tersebut, disambut para guru yang hadir dengan menyebut nama sang Presiden, “Prabowo..Prabowo..” ucap mereka sambil berdiri.

Kepala Negara pun melanjutkan sambutannya dengan berkomitmen untuk terus mengupayakan memperbaiki kehidupan seluruh rakyat Indonesia.

“Dan ini akan kami upayakan terus, kita terus akan memperbaiki kehidupan seluruh rakyat kita,” ucap Prabowo dengan suara bergetar.

Halaman:

Tags

Terkini