Arahpublik.com – Beragam cerita terkisahkan saat jemaah haji Indonesia kembali ke Tanah Air. Salah satunya, kisah surprise haji 2023.
Cerita haji 2023, memang menarik untuk didengarkan dari para jemaah haji Indonesia, selama penyelenggaraan ibadah haji 1444 H/2023 M.
Seperti yang diceritakan Roeli Winarni, Jemaah haji asal Kota Denpasar, Provinsi Bali. Ia banyak mendapat kejutan atau surprise pada penyelenggaraan haji 2023.
Baca Juga: Hore! Penerimaan CPNS Dibuka September 2023 Bagi Honorer, PPPK dan Umum
Roeli Winarni tergabung dalam kelompok terbang (Kloter) 46 Embarkasi Surabaya (SUB 46).
Surprise yang dimaksud Roeli Winarni, adalah layanan yang diterima tidak seperti yang ia bayangkan sebelumnya.
Karena ia mengatakan, sebelum berangkat, mendapat informasi ada banyak pengurangan layanan bagi jemaah haji 2023.
Baca Juga: Terbaru! Menteri PANRB Terbitkan SE Perihal Status Honorer dan Eks THK-2
Roeli Winarni pun mencontohkan, bahwa tahun ini jemaah tidak mendapat gelang identitas dan makan hanya dua kali sehari.
Padahal, jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) yang harus dibayar jemaah lebih mahal.
Roeli Winarni mengatakan, teman-temannya yang berangkat pada 2022 juga mengatakan hal sama.
Baca Juga: Waspada! Ada 434 Pinjol Ilegal Gentayangan, Hasil Temuan Satgas Selama Juli 2023
Mereka cerita bahwa layanan haji saat itu sangat enak, makan tiga kali, dapat gelang identitas, dan biaya murah.
“Senior-senior haji kami banyak yang bilang, enakan masih zaman haji sebelum 2023: makan tiga kali, dapat gelang identitas, dan biaya murah,” kisahnya di Denpasar, Kamis (4/8/2023).
Hal itu, kata Roeli Winarni, sempat membuat dirinya berkecil hati.